-->
This website uses cookies to ensure you get the best experience on our website. Learn more

Beberapa Jenis Server Di Game Point Blank


Jenis-jenis macam server di game Point Blank yang wajib sobat ketahui.
Saya akan bahas tentang jenis server yang ada di game point blank, untuk yang sudah tahu di lewati saja.

Untuk yang belum tahu kagetkan ternyata server Point Blank ini juga ada pembagiannya, Pembagian bagaimana maksudnya sih, pembagian yang saya maksud adalah, antara server Weapon, server SG, server Polos, server AWP dan server FC.
Siapa yang menciptakan pembagian tersebut, saya sendiri kurang tahu, sepertinya itu memang sudah dari dulunya. Tapi memang ada bagusnya juga dengan adanya pembagian-pembagian server seperti ini kita lebih mudah, tidak campur aduk antara FC dan Polos, antara Pemain Weapon dengan SG dan sebagainya.
Untuk yang belum tahu silahkan di baca, agar tidak salah masuk server, masak FC masuk server Polos.
Berikut Pembagian Server di Game Point Blank


1. Server SG Khusus Polos 155
Server SG khusus Polos berada di Public server 155-156 rata-rata setiap di room di sever 155-156 mengharuskan pangkat 2nd LT.Grade 1 atau diamond ke atas untuk bermain.
Sementara server SG Polos di Expert berada di sever 39-50 jangan sekali kali membuat room SG di server 040 karna sobat telah salah server.
SreenShot untuk server 155

2. Sever SG FC(Full Cash) 228
Sever SG khusus pemain FC(Full cash) berada di Public sever 228, jangan sekali kali sobat memasuki server 155 dengan karakter FC.
ScreenShot server 228

3. Sever Weapon Khusus Polos Public 38
Apa itu weapon, weapon adalah room dengan senjata bebas, tapi biasanya SG dan LC dilarang.
Server untuk bermain weapon khusus Polosan berada di Public 38  yaitu dari server 371-380 berpusat di sever 378, sementara server Polos di expert berada di sever 36-40
ScreenShot server 380

4. Server Weapon Khusus FC(Full Cash) 408
Server weapon khusus player FC berada di public server 408, Sementara di expert server khusus FC  berada di server 31 tapi biasanya kalau sudah larut malam server 31 ini sepi, tak jarang dari anak-anak server 31 yang FC biasanya mengungsi ke server 408 untuk bermain sesama FC.
ScreenShot untuk server 408

5.Server Khusus AWP 333
Untuk sobat pecinta AWP inilah server untuk bermain awp di BM mode berada di public server 333, biasanyaa polos dan FC campur, tinggal lihat saja judul roomnya, sementara di expert sever AWP berada di sever 033 umumnya room awp di expert 033 Polos.
ScreenShot untuk sever 333

6. Server Mix Max/Sparing 491-500
Server mix max atau sparing ini berada di expert server 491-500
Rata-rata mereka yang bermain disini sebagian sudah berumur tapi masih gemar juga main game Point Blank dan beberapa kawanan anak-anak muda lainnya.
Jenis room disini ialah weapon mix max, sparing, apa itu? mix max adalah 5vs5 atau team vs team.
Biasannya mereka yang bermain disini memiliki team masing-masing mau itu teman satu clan ataupun teman kenalan dan biasanya juga bukan sembarang bermain sudah memiliki cmd/strategi masing-masing, bagi mereka yang hobi punya kesenagan dan keasyikan tersendiri. Player yang bermain disini cendrung jago-jago menurut saya, entah emang itu karna kerja sama team mereka.
ScreenShot untuk server 495

7. Server Khusus GB 120
Server khusus gb di public berada di server 120, sementara di expert sever gb berada di sever 035
Sudah tahukan gb, gb adalah istilah yang digunakan bagi mereka yang kerja sama, beda team tapi kerja sama missal blue team 1 orang sementara red team 8 kerja sama untuk mendapatkan exp lebih cepat.
ScreenShot untuk server 120

8. Public 10 11
Inilah sever umum, room sg, weapon,awp semua campur aduk, mulai dari FC-Cheater dapat di temukan dsini. Pemain disini rata-rata masih newbie, maka tak jarang terkadang terdapat pula player FC yang bermain disini sekedar untuk mencari kill karna merasa musuhnya empuk dan newbie lebih mudah di kill dan tak jarang juga banyak player disini menggunakan program ilegal.
ScreenShot untuk server 095

Kurang lebih itulah pembahasan tentang jenis server yang terdapat di game Point Blank, tangan saya juga sudah pegal ngetik. Semoga sobat mendapatkan kenyamanan dalam bermain, di akhir artikel saya punya pesan "ingatlah jangan melakukan hal yang dapat merugikan orang lain".